
KEWIRAUSAHAAN: Definisi, Tujuan, Manfaat, Karakteristik - Saat ini berbagai macam mesin dan komputer banyak mengambil alih pekerjaan yang biasanya dilakukan manusia. Adanya faktor persaingan antar perusahaan yang mulai memperkerjakan lebih sedikit karyawan agar menghemat biaya produktif untuk menetapkan harga barang semurah mungkin.
Beberapa negara lain mampu menghasilkan barang yang harga jualnya lebih murah dan mutunya lebih baik. tentu masyarakat lebih memilih barang dari luar tersebut. Pendidikan kurang memberikan bekal keterampilan yang sesuai dengan kebutuhan tempat kerja, ini berarti hanya sebagian kecil orang yang mempunyai keahliaan khusus yang dapat bekerja.
Cashflow Kuadran

KEWIRAUSAHAAN: Definisi, Tujuan, Manfaat, Karakteristik
kewirausahaan dapat juga di artikan sebagai suatu proses dalam mengerjakan sesuatu yang baru (creative), dan sesuatu yang berbeda (inovative) yang bermanfaat memberi nilai lebih juga sebagai usaha menciptakan nilai tambah dengan jalan mengkombinasikan sumber-sumber melalui cara-cara baru untuk berbeda untuk memenangkan persaingan.
Suatu kemauan kretaif dan inovatif yang dijadikan kiat untuk menilai dasar, sumber daya, proses dan perjuangan untuk menciptakan nilai tambah barang dan jasa yang dilakukan dengan kebenaran untuk menghadapi resiko.
Definisi Kewirausahaan
Berikut definisi kewirausahaan menurut beberapa Para Ahli tentang kewiraushaan:
- Achmad Sanusi 1994 : Suatu nilai yang diwujudkan dalam perilaku yang dijadikan dasar sumber daya, tenaga penggerak, tujuan siasat, kiat, proses dan hasil bisnis.
- Drucker 1959 : Suatu kemampuan untuk menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda (ability to create the new and different)
- Zimmerer 1996 : Suatu proses penerapan kreativitas dan inovasi dalam memecahkan persoalan dan menemukan perluang untuk memperbaiki kehidupan.
- Soeharto Prawiro 1997 : Suatu nilai diperlukan untuk memulai suatu usaha )start-up phase) dan perkembangan usaha (venture growth).
Definisi Wirausaha
Berikut beberapa definisi mengenai wirausaha, Wirausaha adalah mereka yang mendirikan, mengelola, mengembangkan dan melembagakan perusahaanya sendiri. Wirausaha juga mereka yang bisa memperoleh peluang dan menciptakan suatu organisasi untuk mengejar peluang. Bigrave 1995.
Tujuan Kewirausahaan
- Meningkatkan jumlah wirausahawan yang sukses.
- Mewujudkan kemampuan dan kemantapan para wirausahawan untuk menghasilkan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.
- Membudayakan semangat, Sikap, Perilaku dan kemampuan kewirausahaan dikalangan masyarakat yang mampu, handal dan unggul.
- Menumbuh kembangkan kesadaran kewirausahaan yang tangguh dan kuat.
Manfaat kewirausahaan
- Menambah daya tampung tenaga kerja sehingga dapat mengurangi pengangguran.
- Memberi contih bagaimana harus kerja keras, tekun dan punya kepribadian untuk yang pantas diteladani.
- berusahlah mendidik para karyawan menjadi orang yang mandiri, disiplin, tekun dan jujur dalam menghadapi pekerjaan.
- berusaha mendidik masyarakat agar hidup secara efisien, tidak berfoya-foya dan tidak boros.
- Sebagai sumber penciptaan dan perluasaan kesempatan kerja.
- pelaksanaan pembangunan bangsa dan negara.
- meningkatkan kepribadian dan martababat/harga diri.
- Memajukan Keuangan.
- Melaksanakan persaingan yang sehat dan wajar.
Karakteristik Wirausawan
- Disiplin
- Kerja Keras.
- komitmen Tinggi,
- Kretaif tinggi
- Kreatif
- Mendiri
- Realistis
- Jujur
- Prestatif
Menurut Geoffrey G Meredith ciri serta watak Wirausahawan itu sebgai Berikut:
- Percaya diri
- Beorientasi pada tugas dan hasil
- Pengambilan risiko dan suka tantangan
- Kepemimpinan
- keorisinilan
- Berorientasi ke masa depan
- Mampu melihat peluang.
Keberhasilan dan Kegagalan Suatu Usaha
Keberhasilan suatu usaha:
- Karena ujur dan kerja keras serta ulet.
- Karena disiplin dan berani menanggung risiko
- Mampu melaksanakan manajemen dengan baik.
Kegagalan Suatu Usaha :
- Diabaikan oleh pemiliknya kurang
- Kekurangan dan pencurian
- Kurang keterampilan dan keahlian
- Pengalaman yang tidak seimbang
- Masalah pemasaran
- kebijakan pembayaran barang secara kredit dan pengawasan keuangan jelek
- pengeluaraan biaya yang tinggi
- Terlalu banyak aset
- Pengawasan persedian barang yang buruk
- Lokasi usaha
- Bencana
Keuntungan Mempunyai Usaha Sendiri
- bisa menikmati pekerjaan-pekerjaan yang disukai dan disenangi
- Dapat mempelajari keterampilan baru
- Menghasilkan uang atau penghasilan
- Lebih mandiri dan hidup lebih terkendali
- Saat usaha berkembang maju, mampu memperkejakan orang lain
- Dapat melayani kebutuhan orang lain
Kesimpulan
Kewirausahaan dapat juga di artikan sebagai suatu proses dalam mengerjakan sesuatu yang baru (creative), dan sesuatu yang berbeda (inovative) yang bermanfaat memberi nilai lebih juga sebagai usaha menciptakan nilai tambah dengan jalan mengkombinasikan sumber-sumber melalui cara-cara baru untuk berbeda untuk memenangkan persaingan.
Akhir Kata
Sekian ulasan mengenai KEWIRAUSAHAAN: Definisi, Tujuan, Manfaat, Karakteristik. Semoga dengan adanya artikel mengenai kewirusahaan dan apa itu wirausahaan pembaca dapat menambah wawasan dan pengetahuan.
Jangan lupa untuk memberikan saran dan ktikan di kolom komentar!